Penjelasan mengenai agama islam adalah agama yang risalah
Risalah Agama Islam
Islam secara harfiah tunduk dan patuh kepada perintah orang yang memberi perintah dan kepada larangannya tanpa membantah. Agama islam telah diberi nama Islam, karena ia berarti taat kepada Allah dan tunduk kepada perintah dan larangan-Nya tanpa membantah.
Agama islam adalah agama yang risalah |
A.Muslim Seutuhnya
Manusia di dalam kehidupannya mempunyai dua segi yang berlain-lainan. pertama, ia tunduk kepada Undang-Undang fitrah dan mematuhinya karena nalurinya; kedua, ia telah dikaruniai akal, daya untuk memahami, memperhatikan dan menentukan pendapat. Maka ia dapat menerima sesuatu dan menolak yang lain , menyukai sesuatu jalan dan membenci yang lain dan menciptakan dari dirinya sendiri sesuatu kaedah untuk berbagi segi kehidupan atau menerima suatu sistem kehidupan yang diciptakan oleh orang lain.
Dan dari segi yg lain ia bebas untuk menentukan pilihannya, apakah ia hendak menjadi seorang muslim atau bukan muslim. kebebasan untuk menentukan pilihan inilah yang membagi manusia menjadi dua macam, yakni : Manusia yang mengenal khaliknya dan percaya kepadaNya sebagai Tuhan, sebagai pemilik dan sebagai yang dipertuan bagi dirinya, dan mengikuti undang-udang syari'atNya dalam kehidupannya yang bebas pilih, sebagaimana juga ia mengikuti undang-undang alamNya dalam kehidupannya yang tidak bebas pilih. Inilah dia muslim yang sempurna yang telah menyempurnakan Islamnya, karena hidupnya sekarang menjadi Islam yang hakik. Ia telat berserah diri dengan sukarela kepada yang tadinya ditaati dan dipatuhi undang-undangNya tanpa disadari sebelumnya.
Sekarang dengan sadar dan sengaja ia telah menjadi seorang yang taat kepada Tuhannya, yang sebelum itu ditaatinya dengan tidak sengaja dan tidak dikehendakinya. Ia sekarang adalah khalifah Allah, yaitu wakilNya di bumiNya, segala sesuatu yang ada di dunia adalah miliknya, sedang ia adalah milik Allah SWT.
B. Universal Risalah
Risalah Islam bukanlah merupakan risalah setempat yang terbatas, yang khusus bagi suatu generasi atau suku-suku bangsa sebagai halnya risalah-risalah yang sebelumnya, tetapi ia adalah risalah yang universal yang mencakup seluruh umat manusia sampai akhirnya bumi dan segala isinya ini diambil kembali oleh Allah. Tiadalah ia tertentu bagi suatu kota, tidak bagi lainnya atau bagi suatu massa bukan bagi lainnya, Berfirman Allah SWT: "Maha berkah Allah yang telah menurunkan kita Al-Furqan kepada hambaNya, agar ia menjadi juru nasehat bagi seluruh dunia". (Q.S. Al-Furqan : 1). Diantara alasan-alasan yang membuktikan universalnya risalah ini, ialah sebagai berikut :
- Tidak dijumpai di dalamnya hal-hal yang sulit buat dipercaya, atau sukar melaksanakannya. Firman Allah SWT artinya "Allah tiada memberati diri kecuali sekedar kemampuannya". (Q.S Al-Baqarah : 286).
- Bahwa hal-hal yang tidak terpengaruh oleh perubahan waktu dan tempat, seperti soal qaidah dan ibadah, diterangkan dengan sempurna dan secara terperinci dan dijelaskan dengan keterangan-keterangan lengkap hingga tak usah ditambah atau dikurangi lagi. sementara hal-hal yang mengalami perobahan disebabkan perbedaan situasi atau kondisi, misalnya hal-hal yang menyangkut soal peradaban, urusan-urusan politik dan p eperangan, datang secara global atau garis besarnya, agar dapat mengikuti kepentingan manusia di segala masa, dan dapat menjadi pedoman bagi para pemimpin dalam menegakkan kebenaran dan keadilan.
- Semua ajaran yang terdapat didalamnya, maksudnya tiada lain hanyalah buat menjadi agamma, menjaga jiwa, akal, keturunan, maupun harta,
C. Tujuan Risalah
Adapun tujuan yang hendak dicapai oleh risalah Islam ialah membersihkan mdan mensucikan jiwa, dengan jalan mengenal Allah secara beribadat kepadaNya, dan mengokohkan hubungan anatara manusia serta menegakkannya di atas dengan kasih sayang, persamaan dan keadilan, hingga dengan demikian tercapailah kebahagiaan manusia baik di dunia maupun di akhirat.
Sumber: Tentang Islam
0 Response to "Penjelasan mengenai agama islam adalah agama yang risalah"
Post a Comment